Istilah PCI mungkin tidak asing lagi bagi anda, tapi bagaimana dengan fast track PCI? Pada artikel ini kita akan membahas apa itu fast track PCI dan apa bedanya dengan PCI biasa?
Apa itu PCI?
Intervensi koroner perkutan atau Percutaneous Coronary Intervention (PCI) merupakan prosedur invasif minimal sebagai salah satu cara mengatasi penyakit jantung koroner atau membuka koroner yang tersumbat atau menyempit untuk memulihkan aliran darah ke jantung.Â
Selama PCI, kateter dengan balon dimasukkan ke dalam arteri, dan balon tersebut dipompa untuk melebarkan arteri terutama pada kasus penyumbatan arteri koroner.
Perbedaan PCI biasa dan Fast Track-PCI
Intervensi koroner perkutan jalur cepat (fast track PCI), sering disebut sebagai one day care PCI atau PCI rawatan satu hari.Â
Fast track PCI adalah prosedur medis yang dirancang untuk mengobati penyakit arteri koroner melalui teknik invasif minimal.Â
Pendekatan ini memungkinkan pasien untuk menjalani intervensi jantung dan kembali ke rumah pada hari yang sama, sehingga secara signifikan mengurangi masa rawat inap di rumah sakit dan meningkatkan waktu pemulihan.
Manfaat Fast Track PCI
Berikut adalah manfaat dari fast track PCI:
-
Mengurangi Lama Rawat Inap di Rumah Sakit
 Pasien dapat meninggalkan rumah sakit dalam beberapa jam setelah prosedur, sehingga meminimalkan waktu jauh dari pekerjaan dan keluarga.
-
Biaya Perawatan Kesehatan yang Lebih Rendah
Masa rawat inap yang lebih singkat di rumah sakit mengurangi biaya perawatan keseluruhan bagi pasien dan sistem layanan kesehatan.
-
Pemulihan Lebih Cepat
Pasien biasanya mengalami waktu pemulihan lebih cepat, sehingga mereka dapat melanjutkan aktivitas sehari-hari lebih cepat.
-
Peningkatan Kepuasan Pasien
Pasien bisa lebih nyaman karena bisa pulang di hari yang sama sehingga meningkatkan kepuasan dan kenyamanan pasien.
Konsultasikan Tindakan Fast Track PCI Bersama Ahlinya
Fast track PCI memberikan kenyamananan untuk anda yang membutuhkan perawatan jantung.Â
Fast track PCI tidak hanya meningkatkan kenyamanan pasien namun juga memberikan kontribusi positif terhadap efisiensi dan hasil layanan kesehatan.Â
Konsultasikan ke ahlinya apakah kamu membutuhkan tindakan PCI untuk kondisi yang Anda alami. Percayakan masalah jantung anda pada BraveHeart Center.